EPIC GAMES STORE AKAN GRATISKAN 15 GAME SAAT PERIODE NATAL

Epic Game Store akan gratiskan 15 game. Informasi ini di dapatkan dari pengguna billbil-kun, yang sebelumnya juga dia sering membocorkan game gratis di situs Dealabs. Menurutnya, Epic Games Store akan memberikan 15 game secara gratis dalam periode 16 Desember 2021 – 6 Januari 2022.
Untuk mengklaim gamenya akan dibagi menjadi 2 bagian. 14 game pertama yang diberikan masing-masing hanya bisa diklaim dalam satu hari, sedangkan game gratis ke 15 akan tersedia selama satu minggu.
Jika giveaway ini sangat akurat, maka format akan mengikuti promosi natal pada tahun sebelumnya. Epic Games Store juga sempat memberikan 15 game gratis selama periode Natal 2020 dan 12 game gratis selama periode Natal 2019.
Biaya Yang Di Keluarkan
Dilansir dari dokumen yang dirilis pada kasus Epic-Apple, Bahwa Epic Game telah menghabiskan hampir $12 juta (sekitar 172 miliar Rupiah) untuk dapat memberikan hadiah game secara gratis selama periode 9 bulan, dari bulan Desember 2018 dan sampai bulan September 2019.
Informasi ini telah menunjukkan bahwa sudah memberikan 38 game selama periode 9 bulan, yang dimana masing-masing melibatkan harga pembelian yang berbeda kepada pengembangnya, contohnya dibawah ini :
- Super Meat Boy, World of Goo dan RIME menghabiskan ($50 ribu)
- Subnautica ($1.4 juta)
- Mutant Year Zero ($1 juta)
- Batman Arkham Collection ($1.5 juta)
Pada dasarnya, ia memberikan harga yang lebih mahal, mungkin dalam upaya untuk mempertahankan momentum serta terus menarik audiens yang lebih luas, dan tampaknya strategi ini sangat berhasil. Jumlah game gratis yang diklaim pada tahun 2020 meningkat hampir tiga kali lipat, dari 200 juta menjadi 749 juta.
Baca Juga : GENSHIN IMPACT MENGADAKAN EVENT LOMBA LARI BERHADIAH
Untuk kalian yang suka bermain game. Digital Alliance memiliki Gaming Gear yang bisa membuat nyaman, salah satunya ada Headset Gaming yang terbaru yaitu DA VIVID