Tim sepak bola malaysia yaitu selangor FC membuat sejarah hari ini dengan menjadi organisasi sepak bola pertama di dunia yang menampilkan tim mobile legends bang bang yang kompetitif.
Acara penandatanganan yang digelar di pusat pelatihan selangor FC di shah alam hari ini di hadiri raja muda dari selangor dan ketua selangor FC tengku amir shah ibni sultan sharafuddin idris shah haj.
Kami ingin meyambut para pemain mobile legends ini sebagai bagian dari keluarga red giants dan saya berharap yoodo red giants dapat mewakili kami dengan baik sekaligus menjadi panutan yang baik bagi rekan dan penggemar mereka kata tengku amir.
Upacara tersebut dihadiri oleh anggota dewan eksekutif olahraga selangor yaitu mohd khairuddin othman dan direktur majlis sukan negeri selangor mohamad nizam marjugi, Chief operating officer selangor FC aladdin mostofa dan kepala yoodo yang bernama chow tuck mun.
Kami sangat bangga meyambut yoodo red giants di mpl malaysi season 11 mendang! Dengan sejarah mereka yang kaya dalam sepak bola kami yakin nilai dan etos kerja mereka akan terbawa ke tim esports mereka, Kata pimpinan pemasaran dan pengembangan bisnis MPL malaysia fikri rizal mahruddin, Fikri menambahkan bahwa penamahan selangor FC tidak hamya akan mempercepat pertumbuhan MPL malaysia tetapi juga membantunya menjadi salh satu liga esports terbaik dan paling kompetitif di dunia.
Keenam pemain yang sudah tergabung dalam skuat Yoodo Red Giants adalah:
- Muhammad Yaacob AKA Esha Ohana (23 tahun)
- Mohd Hakim AKA Kaizer (22 tahun)
- Syed Naufal Fitri AKA SYF (20 tahun)
- Ilman Zareef AKA Gojes (19 tahun)
- Muhammad Amir Zakwan AKA Zakqt (19 tahun)
- Muhammad Haqqulah AKA Sekys (16 tahun)
Tim tersebut akan di kelola oleh modh erwin di kenal sebagai Rush, seseorang yang tidak asing lagi di kancah dunia mobile legends. Tim telah memenangkan beberapa turnamen lokal di masa lalu termasuk Esports MY Championship, Malaysia Semi Pro League, National Youth sports Day, GMX Cup, Nescafe SMG Cup, Melaka Chief Cuo dan yang terakhir Iskandar Puteri Tournament.
Yoodo Red giants akan memulai debutnya di Mobile Legends Profesinal League Season 11 mendatang awal bulan depan.