Minecraft adalah sebuah permainan video game sandbox tiga dimensi yang bisa dimainkan oleh satu pemain maupun banyak pemain. Melalui game ini, para pemain dimungkinkan untuk membuat konstruksi dari kubus-kubus 3D untuk membentuk suatu bangunan.
Dunia Minecraft memang susah dimengerti konsepnya oleh para orang tua. Namun video game itu sudah sedemikian populer di kalangan anak-anak dan remaja hingga menyandang predikat sebagai video permainan yang paling banyak ditonton di Youtube.
Baca Juga: Game Seru Ini Mengajak Kamu Bermain Sebagai Hewan
Namun, tidak hanya itu, Minecraft juga bisa membantu anak-anak berkebutuhan khusus. Mereka bisa mengembangkan kreativitas dan menemukan teman baru di dalam permainan. Bagaimana Minecraft melakukan ini? inilah informasinya:
1. Munculnya server Autcraft
Minecraft tidak terbatas untuk dimainkan sendiri saja. Kamu juga bisa bermain bersama teman-temanmu di dalam dunia yang sama. Agar bisa bermain bersama, kamu membutuhkan server yang bisa menampung kamu dan teman-teman.
Melansir NewScientist, seorang pengembang laman bernama Stuart “AutismFather” Duncan membuat server yang bernama Autcraft. Duncan membuat server ini pada 2013 di Kanada. Server ini ditujukan khusus untuk anak-anak yang memiliki autisme dan keluarganya.
Seorang pengamat dari University of California, Kate Ringland tertarik untuk melihat Autcraft. Ia menghabiskan waktu selama 60 jam untuk menjelajahi bagaimana isi dari Autcraft. Ringland melihat bagaimana anak-anak melakukan interaksi di dalam server.
Menurutnya, Autcraft tidak hanya sebatas komunitas daring saja. Autcraft merupakan alat yang bisa membantu anak-anak berkebutuhan khusus untuk melatih kemampuan komunikasi mereka. Mereka bisa bermain bersama, berkomunikasi, dan melatih kreativitas.
3. Kreativitas tanpa batas
Game yang memiliki genre sandbox erat dengan kreativitas penggunanya. Minecraft memiliki banyak jenis blok yang bisa digunakan oleh pemainnya untuk membangun sesuatu. Pemain bisa memanipulasi blok-blok ini dengan cara yang sangat luas.
Autcraft masih berjalan dengan aktif hingga saat ini. Jika kamu tertarik untuk menjelajahi dunia Autcraft, kamu bisa mendaftarkan diri di forumnya. Tentunya terdapat beberapa peraturan yang harus kamu patuhi sebelum bisa bermain.